Blog categories
Blog search

Manfaat Memiliki Passion di Dalam Dirimu

Posted on2 Years ago 354

Mungkin kamu pernah mendengar istilah passion namun sebenarnya tidak tahu apa arti dari istilah tersebut. Biasanya istilah passion ditemukan ketika duduk di bangku SMA yang satu langkah lagi menuju dunia perkuliahan. Istilah ini banyak digunakan oleh murid-murid sekolah menengah atas untuk menentukan jurusan perkuliahan yang akan mereka ambil, atau bisa juga istilah passion didapatkan ketika kamu sudah menjadi seorang mahasiswa yang hendak mencari pekerjaan.

 

Banyak yang bilang ketika ingin mencari pekerjaan maka carilah pekerjaan yang memang sesuai dengan passionmu. Kira-kira mengapa banyak orang berpikir demikian ya? Apakah passion adalah sesuatu hal yang sangat penting sehingga mencari kerja harus sesuai dengan passion? Semetara itu apa arti passion itu sendiri?

 

Passion adalah sebuah ketertarikan seseorang pada suatu hal atau kegiatan. Banyak yang menganggap passion mirip dengan hobby, namun ternyata passion berbeda dengan hobby loh. Hobi dapat berubah seiring dengan berjalannya waktu, sedangkan passion umumnya akan tetap sama meskipun kondisi kita berubah-ubah. Passion juga dapat menjadi sumber energi kuat dalam diri kita yang tidak akan ada habisnya. 

 

Banyak orang yang melatih diri mereka dan mencoba berbagai bidang hanya agar bisa menemukan passion mereka. Oleh karena itu apabila kamu belum memiliki sebuah passion maka tidak ada salahnya untuk mencoba kegiatan yang sebelumnya belum pernah kamu coba. Passion memiliki banyak sekali manfaat, yang diantaranya yaitu: 

 

Membuat kamu lebih lebih bersemangat 

 

Ketika kamu memiliki passion dalam diri, maka kamu akan jauh lebih bersemangat dalam mengerjakan sesuatu, tak hanya itu passion juga membuatmu lebih produktif dibandingkan tidak memiliki passion. Ketika memiliki passion ada rasa bahagia saat kamu mengerjakan suatu hal, biasanya passion sendiri disebut sebagai hobby yang dibayar.

Passion juga menambah motivasi kamu untuk terus berkarya, misalnya kamu memiliki passion di bidang fotografi maka tentu saja kamu akan lebih bersemangat dalam berkarya dengan cara memfoto berbagai hal, dengan begitu kamu jadi lebih produktif. 

 

Membuat Lebih Bahagia

 

Secara tidak langsung memiliki passion dapat membuat kamu jadi jauh lebih bahagia. Seseorang yang memiliki passion akan menjalani sesuatu yang mereka suka dan bisa saja hal tersebut mendatangkan pundi-pundi rupiah bagi mereka. Bayangkan ketika kamu menjalankan pekerjaan yang merupakan sesuatu yang kamu suka tentu dapat dipastikan kamu akan merasa bahagia, karena dengan begitu kamu tidak akan tertekan dalam menjalankan pekerjaanmu. 

Seperti halnya kamu memiliki passion di bidang musik maka tidak ada salahnya untuk mencoba berkarir di bidang musik juga, tentu kamu akan jauh lebih bahagia ketika mengikuti passionmu. 

 

Passion Membuat Lebih Fokus

 

Seseorang yang memiliki passion yang tinggi tentang sesuatu hal akan selalu bersemangat dalam mengerjakan sesuatu, bahkan tidak jarang mereka akan fokus pada hal tersebut. Ini tentu karena ketika memiliki passion kita akan mengerjakan setiap pekerjaan dengan sepenuh hati. Pekerjaan yang dikerjakan sepenuh hati dapat memberikan hasil yang maksimal. 

Menu